BERITA

Detail Berita

OSIS SMAN 2 KANDIS MENYELENGGARAKAN CLASS MEETING SETELAH UJIAN

Selasa, 21 Juni 2022 14:29 WIB
70 |   -

Juni 18 Juni 2022

Class meeting adalah kegiatan yang di selenggarakan setelah berakhirnya ujian semester. kegiatan pertemuan antar kelas ini dapat diikuti oleh seluruh siswa siswi kelas untuk mewakili masing masing kelas. 

 

Tujuan diadakannya class meeting ini yakni untuk menjalin keakraban antar siswa kelas X dan Xl, melatih solidaritas dan sportifitas siswa ,  ajang penyalurkan semangat, bakat, dan minat siswa , ajang hiburan dan wadah untuk menyalurkan kegembiraan setelah melewati masa PAS.

 

Class meeting SMAN 2 Kandis ini akan di adakan selama 3 hari . Mulai dari tanggal 16, 17 dan 20 Juni 2022 . Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 08.00 - 15.00 wib .

 

Cabang perlombaan yang diadakan pada class meeting kali ini diantaranya fun futsal (putra dan putri ) , bola voli (putra dan putri), badminton ganda campuran dan permainan sodor .

 

"Menurut Deni esier hasugian selaku ketua OSIS SMAN 2 Kandis "Class meet berjalan dengan sangat baik,sesuai tujuan yaitu menyenangkan hati para siswa dan siswi.Harapan kami para pengurus OSIS SMAN 2 Kandis ,kiranya class meeting ini bisa menghilangkan atau mengurangi rasa lelah dan penat para siswa dan siswi 

 terhadap ujian kenaikan kelas".

Class meeting ini sangat meriah dikarenakan hampir seluruh siswa/siswi dari kelas X dan Xl ikut berpartisipasi dalam memeriahkan  kegiatan ini . 

 

Tak hanya para siswa saja yang bersemangat dan senang pada class meeting ini tetapi para guru juga sangat bersemangat untuk mendukung para jagoan dari kelasnya  masing-masing dalam mengikuti setiap ajang perlombaan .

 

Harapannya kegiatan class meeting ini dapat selalu terlaksana secara rutin . Dan semoga kegiatan class meeting di semester yang akan datang dapat berjalan lebih meriah lagi .


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini